Menteri Pertahanan Prabowo Subianto Kunjungi Keluarga Korban Kecelakaan Pesawat TNI AU

Malang, mediaantartika.id – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kunjungan empati ke kediaman keluarga perwira TNI AU yang gugur dalam musibah jatuhnya dua pesawat EMB-314 Super Tucano milik TNI AU di komplek perumahan Pangkalan TNI AU Abdul Rachman Saleh, Malang. Kunjungan tersebut dilakukan pada hari Sabtu (18/11).

Pesawat milik Skuadron Udara 21 Lanud Abdulrachman Saleh mengalami kecelakaan di kawasan Gunung Bromo, Jawa Timur, ketika sedang melaksanakan misi Penerbangan Formasi Profisiensi (Proficiency Formation Flight) pada hari Kamis (16/11).

Keempat perwira TNI AU yang gugur dalam kecelakaan tersebut adalah Letkol Pnb Sandhra Gunawan, Kolonel Adm Widiono, Mayor Pnb Yuda A. Seta, dan Kolonel Pnb Subhan, yang merupakan awak pesawat EMB-314 Super Tucano dengan nomor TT-3111 dan TT-3103.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan rasa duka yang mendalam kepada keluarga korban dan memberikan santunan sebagai bentuk kepedulian dan dukungan. Dalam pertemuan tersebut, Prabowo juga memberikan janji untuk membantu keluarga korban semaksimal mungkin.

“Kalau ada apa–apa silakan hubungi saya. Saya pasti akan bantu sebisanya,” ujar Prabowo kepada para anggota keluarga yang hadir.

Kunjungan ini menjadi wujud kepedulian dan perhatian pemerintah terhadap para prajurit TNI AU yang telah berkorban dalam menjalankan tugas negara. Prabowo berharap bahwa bantuan dan dukungan yang diberikan dapat meringankan beban keluarga korban dalam menghadapi masa sulit ini.

(Jay/Red)

Visits: 398

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *